Mengasah kreativitas dan keterampilan anak, Indomaret menggandeng Dancow FortiGro adakan lomba mewarnai di 8 kota. Sebanyak 2.126 anak mengikuti lomba mewarnai yang digelar di Manado, Pekanbaru, Bandar Lampung, Jombang, Malang, Cirebon, Bali, dan Klaten. Anak-anak berusia 6 -9 tahun atau setara kelas 1 – 3 Sekolah Dasar terlihat antusias dan ceria mengikuti lomba mewarnai yang dilaksanakan di tanggal 14 dan 15 September 2024 ini. Untuk mengikuti lomba mewarnai Indomaret dan Dancow FortiGro ini mudah. Para peserta cukup berbelanja produk Dancow FortiGro bubuk atau UHT senilai Rp 35.000 di toko Indomaret/ Klik Indomaret.
Jari-jari mungil dari para peserta sangat terampil dan teliti menggoreskan krayon di atas kertas gambar. Mereka tampak berani dan percaya diri mengikuti lomba mewarnai ini. “Lomba mewarnai ini kembali digelar setelah sekian lama vacuum. Tentunya kami ingin memberikan wadah bagi anak-anak untuk mengembangkan potensi dalam bidang seni, khususnya mewarnai,” kata Marcomm Executive Director PT Indomarco Prismatama (Indomaret), Bastari Akmal di Jakarta (18/9/2024).
Tak hanya anak-anak yang bergembira dalam kegiatan ini, para pendamping juga turut merasakan kemeriahan lomba mewarnai dengan adanya berbagai doorprize menarik dan pertunjukan hiburan seperti tari daerah, tari modern, hingga badut sulap. Di Kota Cirebon, anak-anak dan para pendampingnya juga bisa sekaligus berwisata karena pelaksanaan lomba mewarnai ini dilangsungkan di objek wisata Goa Sunyaragi.
Ketiga pemenang pada lomba mewarnai Indomaret dan Dancow FortiGro ini berhak mendapatkan piala, piagam penghargaan dan uang pembinaan hingga jutaan rupiah. Mia, salah satu orang tua peserta lomba mewarnai di Bali mengucapkan terima kasih kepada Indomaret dan Dancow FortiGro. Anaknya keluar sebagai juara 1 dalam lomba mewarnai ini. “Harapannya, semoga bisa membuat anak-anak lebih mengasah kreativitas lagi dengan acara yang semakin meriah,” imbuhnya.