Indomaret meraih penghargaan bergengsi Payment Channel Award dari Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan. Sebagai mitra Payment Point Online Banking (PPOB), Indomaret dinilai terinovatif dalam menyediakan berbagai jenis layanan pembayaran termasuk pembayaran iuran BPJS dan ketersediaan opsi alat pembayarannya.
Penghargaan diserahkan Deputi Direksi Bidang Akuntansi, Agus Mustopa kepada Senior Manager Business Development and Promotion PT. Indomarco Prismatama, Alvin Widjaja di Jakarta, Rabu (25/11). Pembayaran BPJS Kesehatan dapat dilakukan di seluruh gerai Indomaret dan melalui aplikasi i.saku, uang elektronik dari PT. Inti Dunia Sukses – grup Indomaret.
Apresiasi diberikan kepada Indomaret dan mitra kerja BPJS yang bergerak pada industri keuangan dalam memberikan layanan pembayaran iuran dan penyaluran pembiayaan dalam Program Jaminan Kesehatan Nasional – Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS). Hadir Direktur Keuangan dan Investasi Kesehatan, Kemal Imam Santoso dan Direktur Pengawas Industri Keuangan Non-Bank (IKNB) Otoritas Jasa Keuangan, M. Ihsanuddin untuk mengapresiasi para mitra yang mendukung kemudahan layanan program JKN-KIS.