Kolaborasi Indomaret, Unpad dan Petani untuk Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat

Jumat, 20 September 2024
Kolaborasi Indomaret, Unpad dan Petani untuk Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat

PT Indomarco Prismatama (Indomaret) telah melakukan penandatanganan perjanjian kerjasama Tripartit bersama Fakultas Pertanian Universitas Padjadjaran (Unpad), Petani Plumbon Cirebon budidaya Melon dan Petani Arjasari Bandung budidaya Pepaya California, melalui Program Pengembangan dan Pemberdayaan Masyarakat wilayah tertentu.

 “Kami akan mendukung pemasaran produk buah-buahan dari para petani mitra. Kami harap, kerja sama ini dapat meningkatkan kesejahteraan petani lokal dari hasil budidaya mereka,” kata Microeconomics Executive Director PT Indomarco Prismatama (Indomaret), Feki Oktavianus saat penandatanganan kerja sama di Ruang Sidang Doktor Fakultas Pertanian Universitas Padjadjaran Jatinangor Sumedang, Kamis (12/9/2024).

Program kolaborasi ini bertujuan memperkuat ekosistem pertanian lokal Jawa Barat dan meningkatkan kesejahteraan para petani melalui inovasi pertanian yang berkelanjutan. “Melihat tren gaya hidup modern yang semakin menyukai konsumsi buah-buahan, seperti pepaya dan melon, kami hadir mendampingi kelompok tani untuk mengembangkan buah-buahan lokal,” ujar Dekan Fakultas Pertanian Unpad, Dr. Medy Rachmadi. 

 

Image